![]() |
Resensi novel caraval karya Stephanie Garber/edited by itha |
Judul Buku : Caraval
Penulis : Stephanie Garber
Penerbit : Penerbit Noura, 2017
Halaman : 444 halaman
Setiap orang pasti memiliki tempat istimewa yang ingin mereka kunjungi. Tempat istimewa itu menjadi catatan wajib yang harus didatangi, setidaknya sekali seumur hidup. Mereka yang memiliki jiwa imajinatif pasti menginginkan tempat yang unik dan menarik. Seperti dalam novel Caraval karya Stephani Garber ini.
Caraval mengisahkan tentang Scarlett yang sangat mencintai adiknya, Tella. Dia mengirim surat kepada Legend (Master Caraval) agar bisa datang di saat ulang tahun adiknya. Bertahun-tahun Scarlett mengirim surat, tapi tidak kunjung mendapat balasan. Ketika dia lelah menunggu akhirnya Scarllet mendapatkan tiket dan diminta untuk datang ke sebuah Pulau.
Baca Juga : Resensi Novel Katarsis karya Anastasia Aemilia
Caraval adalah sebuah tempat yang berisi teka-teki, sihir dan petualangan. Penulis menjelaskan tempat ini dengan sangat indah dan jelas. Membaca Caraval akan membuatmu ingin ikut bermain menjawab teka-teki di Caraval, guys. Ada banyak tipuan sihir yang bisa kapan saja mengecoh para pemain. Setiap pemain selalu diingatkan bahwa yang terjadi dalam Caraval hanyalah permainan.
"Every person has the power to change their fate if they are brave enough to fight for what they desire."-Caraval
Scarlett dan Tella hidup bersama ayah yang sangat tegas pada mereka. Ayahnya tak segan memukul apabila mereka melakukan kesalahan. Kelakuan ayahnya itu membuat kedua gadisnya takut dan terkekang. Scarlett lebih penurut dibandingkan Tella. Scarlett akan bertunangan dengan seorang count dan akan segera menikah.
Sayangnya, tiket Caraval hanya berlaku sebelum penikahan Scarlett. Hal itu membuat Scarlett tidak ingin mengambil resiko dan tidak ingin pergi ke Caraval. Namun, adiknya Tella dan teman pelautnya, Julian berencana untuk tetap pergi ke Caraval. Tella sengaja membuat kamarnya berantakan agar terlihat seperti penculikan.
Baca Juga: Resensi Novel Crenshaw, Sahabat Beda Dunia
Scarlett dijebak Julian dan terbangun di atas perahu. Mereka menuju tempat Caraval berada. Saat sampai di pulau ternyata mereka tidak bisa menemukan keberadaan adiknya. Akhirnya mereka memilih menjadi pemain daripada menonton. Selama permainan berlangsung Scarlett mengetahui bahwa permainan ini melibatkan adiknya, Tella. Di samping itu Scarlett juga khawatir jika tidak bisa menyelesaikan permainan bersama Julian tepat waktu, dia akan terlambat di acara pernikahannya.
Apakah Scarllet akan berhasil menemukan adiknya dan pulang tepat waktu demi pernikahannya?
Kelebihan Novel Caraval
Plot cerita dalam novel ini menggunakan alur maju sehingga mudah dipahami. Pilihan kata yang digunakan menurutku tepat dan indah. Mampu membangun imajinasi pembaca tentang Caraval dengan sangat epik. Kedalaman tokoh dalam novel ini juga menarik, ada banyak tokoh dan latar unik lainnya selama permainan caraval berlangsung.
Baca Caraval bikin aku pengen ikutan bermain dan penasaran banget sama tokoh Legend. Seperti apa sih, dia?👀
Buat kamu pecinta novel fantasi, Caraval wajib masuk list kamu nih!
Kekurangan Novel Caraval
Honestly, tidak ada kekurangan dalam novel Caraval. Meskipun memiliki tebal hingga 400 halaman novel ini tidak membosankan untuk dibaca saat senggang.
Gimana guys, sudah tertarik baca Caraval?👽
0 Komentar